Dugaan Pungli Pasar Cempalagi Dan Pasar Salojampu, Resmi Di Laporkan L- Kontak Di Mapolres. -->

Dugaan Pungli Pasar Cempalagi Dan Pasar Salojampu, Resmi Di Laporkan L- Kontak Di Mapolres.

Rabu, 09 April 2025, April 09, 2025

RADARSULSEL.CO.ID, WAJO -- Lembaga Komunitas Anti Korupsi (L-KONTAK) resmi laporkan dugaan pungutan liar (pungli) di dua lokasi pasar ke Mapolres Wajo, Rabu (09/04/2025).

Menurut Dian Resky Sevianti, ketua monitoring dan evaluasi L-KONTAK mengatakan bahwa dugaan pungli kedua pasar yang di lapor ke Mapolres Wajo, yakni pasar Cempalagi dan pasar salo jampu yang berada di kabupaten Wajo.

"Kedua pasar tersebut yang kami laporkan yaitu pasar Cempalagi dan pasar salo jampu,". Kata Resky.

Dian Resky, berharap pihak polres Wajo utamanya ketua tim siber pungli, tindak tegas pelaku yang diduga secara sengaja melakukan pungutan liar (Pungli) demi penegakan supermasi hukum. Harapnya. (Tim).

Editor : ENAL RASUL.

TerPopuler