RADARSULSEL.ID, SOPPENG - Man 1 Watansoppeng meraih predikat Sekolah Ramah Anak Terbaik Tingkat Nasional Tahun 2018.
Hal ini tertuang dalam Surat Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan bernomor 003.1/4632/DP3A tertanggal 19 juli 2018 yang ditanda tangani oleh Sekretaris Daerah Pemprov Sulsel, Drs.H.Tautoto T.R, M.SI.
Penetapan ini diambil berdasarkan hasil evaluasi administrasi pada bulan mei dan verifikasi lapangan pada bulan juli 2018 lalu kepada sekolah sekolah yang telah berkomitmen dan mampu menerapkan praktek baik dalam mengembangkan sekolah ramah anak.
Bersama dengan SMAN 3 Makassar dan SMKN 1 Bantaeng, Man 1 Watansoppeng ditetapkan oleh tim juri nasional sebagai penerima penghargaan untuk tingkatan SMA, SMK dan MA.
Penerimaan penghargaan sendiri rencananya akan dilaksanakan pada 23 juli 2018 mendatang di Gedung Dyandara Convention Center, Surabaya, Jawa Timur.